Apa itu Average Earning index ( AEI ) ?

Friday, April 28, 2017 | comments

Average Earning Index ( AEI ) merupakan indikator fundamental yang mengukur rata-rata tingkat upah/pendapatan dan termasuk bonus yang diterima pekerja. Indikator AEI membandingkan periode 4 bulan terakhir dengan periode 4 bulan yang sama di tahun sebelumnya.

Kecenderungan yang terjadi biasanya bila Average Earning Index ( AEI ) naik, maka nilai mata uang juga ikut menguat.

Average Earning Index yang mengalami kenaikan secara signifikan menunjukkan ada kekurangan tenaga  secara kuantitas maupun kualitas. AEI juga terkait dengan RPI atau Retail Price Index yang bisa memicu peningkatan inflasi.

AEI yang naik lebih cepat dari pada RPI menandakan tenaga kerja mendapat upah yang lebih besar daripada kenaikan harga barang, yang artinya daya beli menjadi lebih baik dan kestabilan ekonomi tenaga kerja terutama sektor tenaga kasar ( buruh ) menjadi lebih stabil.

Sebaliknya bila AEI mengalami penurunan dan lebih lamban daripada RPI akan menimbulkan peningkatan jumlah pengangguran dan berpengaruh langsung pada GDP ( Gross Domestic Product ).

Dari tahun 1990 AEI tercatat selalu lebih tinggi dari RPI, penyebabnya adalah tingkat efisiensi produktivitas pekerja sangat baik sehingga para pemilik perusahaan mampu membayar gaji lebih tinggi tanpa harus menaikkan harga barang yang di produksi.

Data AEI biasanya di publikasi oleh BPS inggris atau Office for National Statistic setiap bulannya. Data yang masuk dalam Average Earnings Index adalah semua sektor industri yang ada di Inggris.

Hubungan dengan mata uang Poundsterling

Indikator Average Earning Index ini juga sebagai menjadi faktor penentu trend inflasi. Angka Averaging Earning Index memberi informasi adanya perubahan rata-rata gaji yang diterima oleh pekerja. Apabila angka positif maka pekerja menerima kenaikan gaji, dan bila negatif berarti mengalami pemotongan upah.

Apabila AEI mengalami kenaikan, maka akan memicu kenaikan inflasi akibat daya beli yang naik akan menaikkan harga barang juga, sehingga bank akan menaikkan suku bunga. Suku bunga yang naik akan membuat mata uang menguat.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Luke home and design
Copyright © 2017. Portal Belajar Forex - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger